Pemerintah Desa Majelis Hidayah Gelar MusrenbangDes TA 2024

admin

CNN – TANJAB TIMUR
Pemerintah Desa (Pemdes) Majelis Hidayah laksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MusrenbangDes) tahun 2024 yang bertempat di aula kantor desa pada Selasa (24/01/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk menyelaraskan pembangunan prioritas dengan usulan-usulan yang disampaikan masyarakat.

Dikatakan Taufik, kepada seluruh masyarakat agar tidak pernah bosan melakukan Musrenbang yang merupakan kegiatan rutinitas pemerintah dalam melakukan pembangunan.

“Musrenbang ini merupakan forum musyawarah tahunan ditingkat desa. Jadi, dengan dasar Musrenbang ini kita mendapat masukan mengenai kegiatan pembangunan yang menjadi prioritas kedepannya,” tutur Camat.

Sementara itu, Kepala Desa Majelis Hidayah Mulyadi dalam kesempatan tersebut dapat menghasilkan usulan prioritas program yang mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Tentunya dengan kegiatan kita hari ini akan menghasilkan usulan yang prioritas dalam melakukan pembangunan yang bermanfaat buat masyarakat banyak,” kata Mulyadi.

Selain itu, lanjut Mulyadi, “Dirinya juga berharap agar dalam membangun desa nantinya peran serta masyarakat sangat dibutuhkan dengan bekerjasama serta saling memberikan ide-ide baik dalam memajukan desa tentunya,” tutupnya.

Hadir dalam kegiatan Musrenbang tersebut, Camat Kuala Jambi, Bhabinkamtibmas, Kepala Puskesmas Kuala Jambi, BPD, Perangkat Desa, Tokoh Masyarakat, Pemuda serta lapisan masyarakat Desa Majelis Hidayah. (Ambok Ajeng)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Sukseskan Program Nasional, Pemdes Lagan Tengah dan Tim Penyuluh PTSL Gelar Sosialisasi

CNN – TANJAB TIMUR Bertempat di aula kantor Desa Lagan Tengah, Kecamatan Geragai digelarnya sosialisasi dan Penyuluhan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) oleh Kantor Pertanahan Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) tahun anggaran 2023 pada Rabu (25/01/2022). Kegiatan ini langsung dihadiri Camat Geragai Iduar Aidi, BPD, Kadus, Pihak Polsek Geragai serta […]

Subscribe US Now